Berita Klaten

Jalan Jogja-Solo di Somopuro Klaten Banjir, Lalu Lintas Sempat Terhambat

Banjir terjadi di Jalan Jogja-Solo Selasa malam. Kejadian ini sempat membuat lalu lintas di kawasan tersebut tersendat.

TribunSolo.com/Zharfan Muhana
Lalu lintas kendaran dari arah Jogjakarta menuju Klaten mengalami gangguan, akibat air banjir menggenang di jalan Desa Somopuro, Kecamatan Jogonalan, Kabupaten Klaten. 

Laporan Wartawan TribunSolo.com, Zharfan Muhana

TRIBUNSOLO.COM, KLATEN - Hujan deras yang melanda wilayah Kabupaten Klaten, menyebabkan banjir di ruas jalan Jogja-Solo, Desa Somopuro, Kecamatan Jogonalan, Selasa (30/1/2024).

Banjir terjadi akibat sebelumnya terjadi hujan deras, pada sore hari.

"Hujan deras sekitar pukul 16.00 WIB," ujar salah satu warga yang ditemui, Catur.

Ia mengungkapkan ruas jalan tersebut sebelumnya memang kerap terjadi banjir.

"Langganan sini, karna saluran air kecil," ucapnya.

Air banjir juga terlihat keluar, dari arah proyek tol Solo-Jogja yang tengah dikerjakan.

Akibat genangan banjir, dari pantauan TribunSolo.com, terdapat beberapa kendaraan yang mengalami mogok usai menerjang banjir.

Baca juga: Dibalik Banjir di Musi Rawas Utara Sumsel: Ada Ibu Hamil Melahirkan di Atas Perahu Ketek

Banjir berada di 2 titik yang masih berdekatan. Hanya sekitar 100 meter.

Pengendara yang mengalami mogok, Ria mengatakan hendak pulang usai bekerja di Jogjakarta.

"Banjir di sana (titik pertama), sama sini," ungkapnya.

Dia juga mengungkapkan banjir biasa juga terjadi diĀ  wilayah Bogem Kabupaten Sleman, namun tadi saat melintas tidak banjir.

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Klaten, Syahruna mengatakan sejak sore telah terjadi hujan dengan intensitas tinggi.

"Sejak sore tadi telah terjadi hujan dengan intensitas tinggi, mengakibatkan luapan air banjir sekitar 50-75 cm," jelas Syahruna.

Jalan sempat dilakukan pengalihan jalur menghindari genangan banjir, dan melakukan pembongkaran median jalan di 2 titik.

Itu guna mengurangi luapan air di jalan utama.

Hingga pukul 21.30 WIB, banjir mulai mengalami surut.

Kendaraan berangsur bisa melewati 1 ruas jalan.

Lalu pukul 22.00 WIB ruas jalan mulai kembali di buka normal. (*)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved