Wisata Sendang Kun Gerit di Sragen
Menyantap Beragam Makanan Tradisional di Sendang Kun Gerit Sragen, Dijamin Tak Bikin Kantong Jebol
Menu kuliner di Sendang Kun Gerit di Desa Jatibatur menggugah selera. Salah satunya adalah sambel tumpang.
Penulis: Septiana Ayu Lestari | Editor: Ryantono Puji Santoso
Ringkasan Berita:
- Wisata Sendang Kun Gerit menyediakan resto dengan menu tradisional seperti pecel, sambal tumpang, soto, garang asem, serta menu umum seperti ikan bakar dan ayam geprek.
- Harga makanan terjangkau: soto Rp 6.000, es teh Rp 4.000, dan menu termahal ikan bakar Rp 25.000.
- Seluruh karyawan resto adalah warga lokal, sebagai bentuk pemberdayaan masyarakat dan pemanfaatan kemampuan masak rumahan.
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Septiana Ayu Lestari
TRIBUNSOLO.COM, SRAGEN - Saat berkunjung ke sebuah objek wisata, tak lengkap rasanya jika tidak berkuliner.
Saat berkunjung ke Wisata Sendang Kun Gerit di Desa Jatibatur, Kecamatan Gemolong, Kabupaten Sragen, pengunjung tak perlu bingung mencari tempat kuliner.
Wisatawan yang tidak membawa uang cash, bisa memakai QRIS.
Ketika TribunSolo.com menginjakan kaki di lokasi wisata ini, pemandangan serba hijau dari pepohonan menyambut.
Ini menambah kenikmatan menyantap kuliner di lokasi.
Seperti sambal tumpang yang disajikan, bersahabat di lidah.
Rasa gurih dari sambal tumpang juga mendominasi.
Di kawasan Wisata Sendang Kun Gerit tersedia resto dengan banyak pilihan menu yang siap disajikan untuk memanjakan lidah pengunjung.
Baca juga: Wisata Sendang Kun Gerit Sragen Sediakan Penginapan, Ada Vila Glamping dan Padukuhan Sukowati
Pengunjung dapat menikmati kuliner sambil bersantai dan menikmati keindahan kawasan wisata.
Pengelola Wisata Sendang Kun Gerit, Sugiman, mengatakan bahwa sebagian besar menu yang disajikan merupakan makanan tradisional.
“Mayoritas karena kita di pedesaan, menu-menunya tradisional: ada pecel, sambal tumpang, soto, garang asem, dan juga menu umum seperti ikan bakar, ayam bakar, ayam geprek, serta aneka jajanan seperti cilok, cireng, dan banyak sekali camilan, makanan, serta minuman,” katanya kepada TribunSolo.com.
Ia menambahkan bahwa kuliner di Wisata Sendang Kun Gerit dijamin ramah kantong.
Berikut harga makanan di Sendang Kun Gerit:
- Tiket masuk wisata: Rp 5.000
- Harga termahal menu resto: ikan goreng/ikan bakar Rp 25.000
- Harga termurah: soto Rp 6.000
- Es teh: Rp 4.000
“Jadi uang Rp 20.000 cukup untuk tiket masuk, makan soto, es teh, dan gorengan,” sambungnya.
Karyawan dari Masyarakat Lokal
| Wisata Sendang Kun Gerit Sragen Sediakan Penginapan, Ada Vila Glamping dan Padukuhan Sukowati |
|
|---|
| Rute Menuju Wisata Sendang Kun Gerit Sragen : Akses Mudah, Bisa Ditempuh dari Sragen Maupun Solo |
|
|---|
| Mitos di Wisata Sendang Kun Gerit Sragen, Konon Airnya Dipercaya Berkhasiat Sembuhkan Penyakit |
|
|---|
| Sendang Kun Gerit : Wisata Hidden Gem Sragen Tawarkan Liburan Lengkap, Harga Tiket Cuma Rp 5 Ribu |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/solo/foto/bank/originals/Ilustrasi-Sambel-Tumpang.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.