Markas Damkar Solo Akan Dipindah ke Manahan
Langkah ini dilakukan agar akses armada Damkar tetap menjangkau kejadian di Solo Utara dengan cepat
Penulis: Imam Saputro | Editor: Putradi Pamungkas
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Imam Saputro
TRIBUNSOLO.COM, SOLO - Markas pemadam kebakaran di Jl. Yosodipuro, Kottabarat akan dipindahkan ke Kawasan Stadion Manahan Solo.
Hal ini dilakukan seiring dimulainya pembangunan Flyover Manahan pertengahan Maret ini.
"Rencananya akan dipindahkan ke parkir Stadion Manahan Solo karena akses ke sisi utara rel akan terganggu saat pembangunan flyover dimulai," kata Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (DPK) Solo, Gatot Sutanto kepada TribunSolo.com, Rabu (28/2/2018).
Langkah ini dilakukan agar akses armada Damkar tetap menjangkau kejadian di Solo Utara dengan cepat.
Baca: Terungkap, Ada 205 Jemaah Umrah Abu Tour Solo yang Belum Diberangkatkan
"Agar akses ke sisi utara rel tetap bisa cepat, kalau harus memutar sangat berbahaya jika ada kebakaran, waktu sangat berharga," ujarnya.
“Kami sudah laporkan ke Wali Kota mengenai rencana ini, " imbuhnya.
Gatot menjelaskan ada enam mobil pemadam kebakaran yang berada di kantor DPK Kottabarat.
“Nanti kita tinggal siapkan personel dan kesiapan seperti telepon agar dipindahkan ke Manahan,” katanya.
Baca: Belanja di Cozmeed, Berpeluang Dapat Honda CRF 150 hingga Paket Perjalanan Umrah, Mau?
Saat ini rencana pemanfaatan lapangan parkir Manahan terus dikoordinasikan dengan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) terkait izin memakai lapangan untuk menempatkan mobil pemadam.
Diketahui, pemkot memiliki tiga pos pemadam kebakaran yang tersebar di wilayah Kota Solo.
Ketiga pos itu meliputi pos Kottabarat menjangkau wilayah kota.
Baca: Alasan Mengapa Sebaiknya Kita Tidur Malam Sebelum Jam 11
Pos Gading wilayah Solo selatan dan sebagian timur.
Dan pos Pedaringan disiagakan untuk menjangkau wilayah Solo utara dan sebagian timur. (*)