Klaten Bersinar
Selamat Datang di Klaten Bersinar

Info Sukoharjo

Ikut Resmikan Gedung Baru Bank Sukoharjo, Bupati Sukoharjo Etik Tekankan Empat Poin 

Peresmian Gedung Kantor PT BPR Bank Sukoharjo mendapat apresiasi dari Bupati Sukoharjo. Dia berharap pelayanan lebih baik kedepannya.

TribunSolo.com/Anang Maruf
Bupati Sukoharjo Etik Suryani meresmikan Gedung Kantor PT BPR Bank Sukoharjo (Perseroda), Senin (6/2/2023). 

Laporan Wartawan TribunSolo.com, Anang Ma'ruf

TRIBUNSOLO.COM, SUKOHARJO - Bupati Sukoharjo meresmikan Gedung Kantor PT. BPR Bank Sukoharjo di jalan Jend Sudirman No.13 Sukoharjo, Senin (6/2/2023).

Perlu diketahui Pembangunan Gedung Kantor PT. BPR Bank Sukoharjo (Perseroda) merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan performa Pemkab Sukoharjo.

Etik Suryani menjelaskan, Bank Sukoharjo nantinya dapat memberikan kepercayaan masyarakat dan memaksimalkan dalam menggerakan perekonomian daerah dan meningkatkan kontribusi terhadap Pendapatan Asli Daerah.

"Semoga adanya Bank Sukoharjo ini memberikan kontribusi  bagi pembangunan daerah dalam menggerakan sektor perekonomian masyarakat, " ucap Etik kepada awak media, Senin (6/2/2023).

Selain itu, Etik Suryani juga berharap PT. BPR Bank Sukoharjo (Perseroda) harus mampu mengelola manajemen perbankan secara profesional agar menjadi bank yang sehat.

Orang nomor satu di Pemkab Sukoharjo tersebut mengapresiasi atas pembangunan Gedung Kantor PT. BPR Bank Sukoharjo (Perseroda) tersebut.

"Saya berharap, semoga dengan adanya gedung kantor yang baru ini dapat memberikan semangat baru bagi jajaran direksi dan karyawan untuk dapat meningkatkan kinerja," kata Etik.

Baca juga: Bela Kepentingan Warga Sukoharjo, Bupati Etik Suryani Kukuh Tolak Tol Lingkar Timur-Selatan

"Selain itu profesionalitas, dan integritas menjadi BPR terdepan, baik itu dari segi pelayanan maupun kiprah yang lebih baik dalam pembangunan daerah," imbunya.

Kedepan diharapkan pelayanan PT BPR Bank Sukoharjo semakin baik. 

Etik menekankan empat poin dalam momen itu:

1.    PT. BPR Bank Sukoharjo harus menerapkan tata kelola perusahaan yang baik (good corporate governance), membawa dampak yang luar biasa dalam perekonomian di Kabupaten Sukoharjo melalui kontribusinya terhadap Pendapatan Asli Daerah.

2.    PT. BPR Bank Sukoharjo harus terus mendorong peningkatan perekonomian masyarakat dan pembangunan daerah menjadi mitra kerja yang baik dan terpercaya bagi para pelaku usaha mikro, kecil dan menengah.

3.    PT. BPR Bank Sukoharjo agar mampu bersinergi dengan OPD terkait, terutama dalam penyaluran kredit kepada UMKM.

4.    Direksi PT. BPR Bank Sukoharjo harus mampu menjalankan perusahaan yang lebih produktif, efektif dan antisipatif terhadap segala perubahan.

Etik juga berharap agar Bank Sukoharjo bisa membantu masyarakat dalam membuka usaha. (*)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved