Tribun Solo Wiki

Biodata Fathurrohman, Ketua Fraksi PKB DPRD Sragen: Pernah Jalankan Usaha Toko Bangunan Lalu Tutup

Sebelum menjadi politisi, Fathurrohman pernah menjalankan usaha toko bangunan di Kecamatan Sidoharjo sejak tahun 1997.

|
TRIBUNSOLO.COM/Septiana Ayu
Ketua Fraksi PKB DPRD Kabupaten Sragen, Fathurrohman saat ditemui TribunSolo.com. 

Laporan Wartawan TribunSolo.com, Septiana Ayu Lestari

TRIBUNSOLO.COM, SRAGEN - Warga Sragen pasti sudah tidak asing lagi dengan sosok anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sragen yang satu ini. 

Ya, ialah Fathurrohman (52) yang saat ini menjabat sebagai Ketua Fraksi PKB DPRD Kabupaten Sragen.

Pria kelahiran 3 April 1970 ini, sudah 4 periode mengabdikan diri membela warga Sragen.

Baca juga: Biodata Hilmi Ash Shidiqi, Presiden BEM UNS Solo: Sukses Bikin UNS Jadi Koordinator BEM SI

Sebelum menjadi politisi, Fathurrohman pernah menjalankan usaha toko bangunan di Kecamatan Sidoharjo sejak tahun 1997.

Namun, usahanya itu menemui beberapa kendala hingga membuat ia tutup total pada tahun 2002.

Semenjak itulah, Fathurrohman memutuskan untuk terjun  ke dunia politik atas rekomendasi dari salah satu tokoh di Kabupaten Sragen.

Kemudian, pada tahun 2004, ia maju sebagai calon anggota legislatif (Caleg) di DPRD Sragen dan menang.

Karirnya sebagai anggota DPRD Sragen terus berlanjut dan masih menjabat hingga kini.

Ketua Fraksi PKB DPRD Kabupaten Sragen, Fathurrohman saat ditemui TribunSolo.com.
Ketua Fraksi PKB DPRD Kabupaten Sragen, Fathurrohman saat ditemui TribunSolo.com. (TRIBUNSOLO.COM/Septiana Ayu)

Baca juga: Biodata Mochamad Shulton Fajar, Pemain Persis Solo Asal Malang Berlatih Sepak Bola Sejak Kelas 4 SD

Selain itu, ia juga menekuni hobi vespa bahkan tergabung dalam komunitas vespa. 

Berikut biodata singkat Fathurrohman :

Nama : Fathurrohman

Alamat : Krapyak, RT 28, Kelurahan Sragen Wetan, Kecamatan Sragen, Kabupaten Sragen

TTL : Sragen, 3 April 1970

Partai : Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sejak tahun 1998 hingga kini.

Jabatan di partai :

- Ketua PAC PKB Kecamatan Sidoharjo
- Ketua DPC PKB Kabupaten Sragen (tahun 2002)
- Wakil Ketua DPC PKB Kabupaten Sragen (Sekarang) 

Karir di DPRD : 
- Anggota DPRD Kabupaten Sragen periode 2004-2009
- Anggota DPRD Kabupaten Sragen periode 2009-2014
- Anggota DPRD Kabupaten Sragen periode 2014-2019
- Anggota DPRD Kabupaten Sragen periode 2019-2024

Jabatan di DPRD Sragen saat ini : Ketua Fraksi PKB

Riwayat Pendidikan :
- SDN 12 Sragen
- SMPN 5 Sragen
- SMA PIRI 1 Yogyakarta
- Universitas Islam Indonesia (Teknik Industri) 

(*) 

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved