Berita Wonogiri

Gegara Sepeda Motor, Bus Agra Mas Terguling ke Sawah di Baturetno Wonogiri

Kecelakaan tunggal terjadi di Wonogiri. Sebuah bus terguling gegara menghindari laju sepeda motor di depannya.

Istimewa
Kecelakaan bus masuk sawah di wilayah Baturetno, Wonogiri, Minggu (25/6/2023) pagi. 

Laporan Wartawan TribunSolo.com, Erlangga Bima Sakti 

TRIBUNSOLO.COM, WONOGIRI - Sebuah bus mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Raya Baturetno-Nguntoronadi pada Minggu (25/6/2023) pagi sekitar pukul 05.30 WIB. 
 
Kapolres Wonogiri AKBP Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah melalui Kasi Humas AKP Anom Prabowo membenarkan kejadian tersebut.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. 

"Kecelakaan tunggal, tidak ada korban jiwa. Hanya melibatkan satu bus saja," kata dia, kepada TribunSolo.com, Minggu (25/6/2023). 

Kasi Humas menerangkan kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan itu yakni bus Agra Mas dengan nomor polisi B-7096-KAA. 

Bus yang dikemudikan oleh Dwi Sarono (38) itu awalnya melaju dari arah barat atau Baturetno menuju ke arah timur atau Nguntoronadi.

Baca juga: Kecelakaan di Wonosari Klaten, Pengendara Motor Honda Scoopy Alami Luka di Wajah

Sesampainya di lokasi kejadian, dari arah sebaliknya berjalan sepeda motor yang mendahului kendaraan di depannya. 

"Pengemudi  bus kaget dan membanting setir pengemudi ke arah kiri," katanya.

"Sehingga bus keluar dari bahu jalan dan terguling ke persawahan milik warga," jelasnya. 

AKP Anom memastikan tidak ada korban jiwa akibat peristiwa tersebut.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, bus juga telah dievakuasi dari sawah milik warga. (*)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved