Klaten Bersinar
Selamat Datang di Klaten Bersinar

Berita Menarik

Pemerintah Targetkan Indonesia Jadi Co-Host Piala Dunia 2034

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo menjelaskan Presiden Joko Widodo menargetkan Indonesia menjadi co-host Piala Dunia 2034.

|
Penulis: Tribun Network | Editor: Ahmad Syarifudin
Tribunsolo.com/Ahmad Syarifudin
Menpora Dito Ariotedjo pasca menemui Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Balai Kota Solo, Senin (8/5/2023) 

TRIBUNSOLO.COM - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo menjelaskan Presiden Joko Widodo menargetkan Indonesia menjadi co-host Piala Dunia 2034.

Ini merupakan pilihan lain jika pilihan menjadi tuan rumah (host) tidak tercapai. Host mungkin dilakukan jika Indonesia berkoalisi dengan Australia dan Selandia Baru, kedua dengan Australia, Malaysia dan Singapura.

“Ya ini kami lagi mengikuti perkembangannya tapi, memang apa yang positioning Indonesia itu, yang bapak Presiden inginkan, kita minimal jadi co-host,” kata Menpora Dito saat diwawancarai di Kemenpora, Senayan, Jakarta, Selasa (17/10/2023).

“Jadi bagi negara-negara yang sekarang lagi menjajaki dukungan dari Indonesia, saya sudah menyampaikan, bahwa memang  posisi Indonesia kami ingin sebagai co-host,” sambungnya.

Baca juga: Jenazah Warga Jaksel yang Ditemukan Tewas di Bawah Jembatan Delanggu Klaten Dimakamkan di Jakarta

Lebih lanjut, Menpora Dito mengatakan selain menjalin komunikasi dengan Australia, Indonesia juga berkomunikasi dengan Arab Saudi yang jadi salah satu kandidat terkuat menjadi tuan rumah Piala Dunia 2034.

Ia pun berharap siapa pun yang terpilih nanti, Indonesia siap menjadi co-host Piala Dunia 2034.

Indonesia merasa percaya diri menggelar kejuaraan Piala Dunia 2034 karena kedepan bakal banyak mempunyai Stadion berstandar FIFA.

Baca juga: Penutupan Tambang Urug Tol Solo-Jogja di Sambi Boyolali: Reklamasi Belum Beres, Pemdes Pasang Portal

“Ya yang sudah itu Australia, dan Arab Saudi. Kami pembicaraan awal sudah, Arab Saudi yang utama kami sudah sampaikan kami ingin sebagai co-host dan ini saya akan terbang ke Arab Saudi mendampingi Bapak Presiden,” ujar politisi asal Golkar tersebut.

Raja MBS akan berbicara juga ke Bapak Presiden (Jokowi, semoga saja. Nanti kami akan update. Australia juga komunikasi berjalan, dan juga bersama negara-negara ASEAN pun berjalan,” jelasnya.

Seperti diketahui, FIFA telah resmi membuka bidding tuan rumah Piala Dunia 2034 sejak 4 Oktober dan ditutup pada 31 Oktober 2023.

Baca juga: IDE Bisnis : Gerobak Angkringan Bayat Klaten, Harga Mulai Rp 1,4 Juta, Dijual Sampai Luar Jawa

Baca juga: Kronologi Anjloknya KA Argo Semeru di Kulon Progo, Sempat Dilakukan Perbaikan Rel Sebelum Kejadian

 

Sumber: Tribunnews.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved