Patung Bocah Main Bola di Makam Bonoloyo
Di Balik Viral Makam dengan Patung Bocah Main Bola Bonoloyo Solo, Ada Tradisi Tak Tertulis
Ada kebiasaan tak tertulis yang kerap dilakukan keluarga saat memakamkan kerabat di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Bonoloyo, Solo.
Penulis: Andreas Chris Febrianto | Editor: Putradi Pamungkas
Ringkasan Berita:
- Di TPU Bonoloyo, Solo, terdapat kebiasaan tak tertulis keluarga membangun patung di makam sesuai hobi atau profesi jenazah
- Salah satu makam viral dihiasi patung dua bocah bermain bola, milik Ig Toto Endratmo yang wafat di usia 16 tahun
- Petugas kebersihan menyebut tradisi serupa juga tampak pada makam dengan patung mobil balap dan gamelan
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Andreas Chris Febrianto
TRIBUNSOLO.COM, SOLO – Ada kebiasaan tak tertulis yang kerap dilakukan keluarga saat memakamkan kerabat di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Bonoloyo, Solo.
Mereka membangun patung di atas makam sesuai dengan hobi atau profesi sosok yang dimakamkan.
Salah satu contohnya kini tengah viral di media sosial.
Sebuah makam di sisi utara TPU Bonoloyo tampak berbeda karena dihiasi patung dua bocah yang sedang bermain bola.
Pantauan TribunSolo.com pada Senin (17/11/2025) siang menunjukkan, makam tersebut berada tak jauh dari jalan utama kompleks.
Dengan panjang tak lebih dari dua meter, makam itu mencolok dibanding sekitarnya karena di atasnya berdiri patung berwarna coklat, lengkap dengan bola berwarna hitam dan coklat.
Di nisan tertulis nama Ig Toto Endratmo, lahir 11 April 1994 dan meninggal 17 Oktober 2010. Artinya, ia wafat pada usia 16 tahun.
Sukimin (59), petugas kebersihan TPU Bonoloyo, menuturkan patung itu sudah lama ada.
"Sudah lama, sepertinya tidak sampai setahun setelah dimakamkan, patungnya sudah dibuat itu," ujar Sukimin, saat ditemui TribunSolo.com, Senin (17/11/2025).
Meski tidak mengetahui asal keluarga pemilik makam, Sukimin menjelaskan bahwa tradisi membuat patung sesuai hobi atau profesi jenazah memang kadang dilakukan di TPU Bonoloyo.
Sukimin menduga sosok yang dimakamkan di bawah patung bocah bermain bola itu memiliki kegemaran terhadap sepak bola.
"Biasanya kalau bukan mantan pemain bola, ya kemungkinan sukanya nonton bola," kata Sukimin.
Sukimin menambahkan, ada makam lain yang juga mengikuti pola serupa.
"Soalnya ada juga kok makam yang dibangun seperti profesi sebelum meninggal. Seperti di sisi timur sana ada makam dengan patung mobil balap, ternyata yang dimakamkan mantan pembalap. Terus di tengah TPU juga ada makam dengan patung gamelan, itu juga mantan penabuh gamelan," pungkas Sukimin.
Baca juga: Viral, Makam di Solo dengan Patung 2 Bocah Bermain Bola, Ternyata di TPU Bonoloyo
Viral di Media Sosial
Seperti diketahui, sebuah makam di TPU Bonoloyo, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo, mendadak viral di media sosial.
Pasalnya, di atas makam tersebut terdapat patung dua bocah yang tengah bermain bola.
Makam unik itu berada di kompleks sisi utara TPU Bonoloyo, tak jauh dari jalan utama.
Dari pantauan di lokasi, makam sepanjang kurang dari 2 meter itu tampak mencolok dibandingkan makam lain di sekitarnya.
(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/solo/foto/bank/originals/Sebuah-makam-di-Tempat-Pemakaman-Umum-TPU-Bonoloyo-Kecamatan-Banjarsari-Kota-Solo.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.