Berita Karanganyar Terbaru
Pengakuan Sopir Ambulans di Karanganyar yang Kabur Usai Tabrak Innova : Tak Dalam Kondisi Emergency
Polisi memeriksa sopir ambulans yang menyundul Toyota Kijang Innova di Jalan Solo-Tawangmangu.
Penulis: Mardon Widiyanto | Editor: Asep Abdullah Rowi
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Mardon Widiyanto
TRIBUNSOLO.COM, KARANGANYAR - Polisi memeriksa sopir ambulans yang menyundul Toyota Kijang Innova di Jalan Solo-Tawangmangu.
Kasatlantas Polres Karanganyar AKP Aliet Alphard mengatakan, pemeriksaan sopir ambulans sudah dilakukan Senin (27/3/2023).
Sang sopir ambulans bernomor AD-1700-JT telah menabrak Toyota Kijang Innova dengan nopol H-1283-PY di kawasan Kelurahan Bejen Kecamatan/Kabupaten, Karanganyar.
"Sudah diperiksa," kata Aliet kepada TribunSolo.com, Selasa (28/3/2023).
Aliet mengatakan dari proses pemeriksaan kepada driver ambulan, hasilnya bahwa sang sopir mobil ambulan tersebut tidak memiliki SIM A.
Selain itu, dalam keterangannya, pengemudi tidak dalam situasi emergency, mobil kosong.
"Pengemudi mengaku saat itu sedang melakukan perjalanan menjemput pasien paska lahiran di RSUD Karanganyar," ungkap Aliet.
Lebih lanjut dia menjelaskan, pada saat kejadian, pengemudi mobil ambulan menyalakan rotator namun sirine dimatikan.
Baca juga: Daftar Harga Perumahan di Colomadu Karanganyar : Ada Modern Minimalis hingga Bisa Request Desain
Baca juga: Ambulans yang Kabur Setelah Sundul Innova di Bejen Karanganyar Ketemu, Langsung Diserahkan ke Polisi
Selain itu, kecepatan mobil tersebut sekira 50 km/jam dan masuk gigi presnelen empat.
"Meski demikian, kedua belah pihak sudah ada komunikasi baik, besok Rabu (29/03/2023) akan dilaksanakan mediasi," ucap Aliet.
"Kami mengimbau apabila tidak ada keperluan mendesak, tidak perlu menghidupkan sirine dan tetap patuhi rambu-rambu lalu lintas," ungkap dia. (*)
| 816 Warga Karanganyar Siap Haji Tahun 2023 : Paling Tua Ada Petani Jumapolo Berusia 97 Tahun |
|
|---|
| Ramai PNS Dapat Uang Makan Tambahan Rp550 Ribu Per Bulan, Tak Berlaku di Pemkab Karanganyar |
|
|---|
| Gempa Tuban Terasa Sampai Solo Raya, Bikin Karyawan di Karanganyar Berhamburan Keluar |
|
|---|
| Fakta Colomadu: Harga Tanah Kian Mahal hingga Menjamur Restoran Baru, Diprediksi Jadi Kawasan Bisnis |
|
|---|
| Paspampres Sempat Berjaga di TPU Mundu Karanganyar, Presiden Jokowi Akan Ziarah ke Makam Ibunda? |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.