Berita Solo Terbaru
Angka Covid-19 Solo Masih Saja Bertambah, 8 Orang Terkonfirmasi Positif dan 1 Orang Meninggal Dunia
Hari ini Rabu (21/10/2020) terjadi penambahan 8 orang yang terkonfirmasi positif Covid-19.
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Asep Abdullah Rowi
Hal ini menyusul seorang pegawai yang menjabat Kasubbag Umum dan Keuangan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM), Sky meninggal dalam kondisi terpapar virus Corona.
Sebelumnya Sky ada riwayat perjalanan bersama Dosen FH berinisial PHP yang meninggal karena Covid-19, Senin (19/10/2020).
"Beliau meninggal tadi pagi, pukul 10.00 WIB, di RS UNS. Positif COVID-19," kata dia, kepada TribunSolo.com, Selasa (20/10/2020).
Hal ini membuat UNS mengambil kebijakan untuk menutup sementara gedung-gedung yang pernah didatangi almarhum tersebut.
"Pemberlakuannya mulai besok, kita akan melakukan lockdown tempat-tempat yang pernah disinggahi beliau," jelasnya.
Pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan gugus tugas untuk melakukan tracing.
Namun saat ini masih belum diketahui hasilnya.
"Tracing sudah dilakukan hasilnya masih menunggu," jelasnya.
Baca juga: Dosen FH Meninggal Dunia, UNS Berkabung, Bakal Gelar Tahlil Daring Malam Ini
Baca juga: Dosen FH UNS Meninggal karena Covid-19, Tinggalkan 2 Putri yang Kini Jalani Isolasi Mandiri
Kabar Duka Beruntun
Kabar duka kembali datang dari Universitas Negeri Sebelas Maret Surakarta (UNS), Selasa (20/10/2020).
Setelah dosen Fakultas Hukum (FH) menghembuskan napas terakhir karena terinfeksi virus Covid-19, kini pejabat Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) berinisial Sky juga meninggal karena Covid-19.
Rektor UNS Prof Jamal Wiwoho membenarkan, ada pejabat LPPM UNS yang meninggal karena Covid-19.
"Iya betul, meninggal jam 10.00 WIB tadi," kata Jamal dikonfirmasi TribunSolo.com, Selasa (20/10/2020).
Baca juga: Dosen FH UNS Meninggal Akibat Corona, Rektor Jamal Pakai Pakaian Serba Hitam: Kami Sangat Kehilangan
Baca juga: Dosen FH UNS Meninggal karena Covid-19, Tinggalkan 2 Putri yang Kini Jalani Isolasi Mandiri
Dia mengatakan, sebelumnya Sky ada riwayat perjalanan bersama Dosen FH berinisial PHP yang meninggal karena Covid-19, Senin (19/10/2020).
Adapun keduanya sama-sama ke Bali dan dirawat sejak beberapa hari lalu di rumah sakit sepulang dari Pulau Dewata tersebut.

 
	
						 
							
 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
											 
											 
											 
											